akumassa Chronicle 2016 Kota/Kabupaten: Lombok Utara

Bujangan Urban Bertemu Pelaku Grafiti Pemenang

20160201050349

LOMBOK UTARA, 1 Februari, 2016: Bujangan Urban bertemu dengan pelaku grafiti lokal Pemenang. [Kiri ke kanan: Sulung Widya Prasastyo (seniman asal Yogyakarta), Bujangan Urban (seniman asal Jakarta), tiga pelak grafiti lokal di Pemenang].

Seniman yang terakhir tiba di pasirputih adalah Riezky Aditya Nugroho (Aka Bujangan Urban). Pesawatnya mendarat di Bandara Internasional Lombok (BIL) pada 1 Februari 2016, sekitar pukul 1 siang. Bujangan Urban sampai di pasirputih sekitar pukul 3 sore, dan langsung disambut oleh kawan-kawan pasirputih serta seniman yang sudah datang lebih dahulu.

Sorenya, Bujangan Urban dipertemukan dengan Dodi dan kawan-kawan. Dodi dan kawan-kawan adalah para pemuda Pemenang yang gemar dengan street art, khusunya graffiti. Dodi mengaku sering mengikuti postingan-postingan Bujangan Urban di Instagram. Bahkan Bujangan Urban juga menjadi isnpirasinya dalam berkarya. Menurut cerita Dodi, dulu banyak sekali kawan-kawan muda Pemenang yang suka graffiti. Namun, karena sering dikejar, satu-persatu  kawan-kawannya pergi. Kedatangan kawan-kawan seniman di pasirputih membakar semangat Dodi untuk kembali mengumpulkan kawan-kawannya dan kembali berkarya.

2 Comments

Tinggalkan Balasan ke lilo montana X

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.