Proses pembuatan karya mural yang merepresentasikan “dunia sekolah” diketahui oleh tokoh-tokoh dusun serta guru-guru dan kepala sekolah yang bersangkutan. Meskipun sempat terkendala karena hujan, anak-anak yang berkolaborasi dengan The Broy tetap semangat membuat mural itu hingga selesai. Dalam prosesnya, The Broy bertugas membuat pola-pola gambar sementara anak-anak yang menjadi pasukan muralnya bertugas untuk mewarnai pola-pola itu sesuai dengan selera keindahan mereka masing-masing.
Dalam kegiatan itu, turut pula Bujangan Urban membantu membersihkan logo Tut Wuri Handayani yang ada di SD Negeri 5 Pemenang.