Tiga tahun sudah akumassa menjalani program pemberdayaan komunitas, pendidikan media, dan pengembangan pusat data, berdampingan dengan komunitas-komunitas di beberapa daerah di Indonesia. Sebagai langkah lanjutannya, tahun ini kami bersama Saidjah Forum membuat filem dokumenter panjang sebagai bagian dari program peningkatan kapasitas. Maka lahirlah filem dokumenter yang berjudul Dongeng Rangkas, yang disutradarai oleh Andang Kelana, Badrul Munir, Fuad Fauji, Hafiz dan Syaiful Anwar. Filem ini diproduksi pada tahun 2011, berdurasi 75 menit.
Pemutaran perdana Dongeng Rangkas diselenggarakan pada tanggal 28 Juli 2011 di Goethe Institut (GoetheHaus), Jakarta. Diputar kembali khusus untuk pers pada tanggal 7 Agustus 2011 di Rekonvasi Bhumi, Serang, Banten. Dan kemudian ditayangkan lagi pada tanggal 9–23 September 2011 di Kineforum, Jakarta. Dalam setiap pemutaran kami selalu membuat sesi diskusi. Sambutan penonton sangan positif , baik dalam bentuk tanggapan maupun kritikan.
Dongeng Rangkas di undang DMZ International Documentary Festival dalam sesi acara Asian Perspective. Asian Perspective merupakan program dari DMZ International Documentary Festival. Begini kutipan dari website resmi festival ini: ‘Melihat isu-isu Asia dari mata Asia’. Benar bahwa selama ini barat menjadi kekuatan utama dalam ranah dokumenter dunia. Berlandaskan pemikiran ini, ketertundaan membahas masalah lokal dan sejarah lokal menjadi lebih penting. Dengan memperkenalkan berbagai filem dokumenter dari Asia untuk penonton Korea, sesi ini merespon kebutuhan dengan memberikan ruang dan jaringan kepada pembuat filem dokumenter lainnya untuk bertukar cara pandang terhadap budaya masing-masing.
akumassa dan Dongeng Rangkas mengirimkan 5 orang untuk berangkat ke Korea yaitu, Andang Kelana, Badrul Munir, Fuad Fauji, Syaiful Anwar sebagai sutradara dari Dongeng Rangkas dan Mira Febri Mellya yang akan mempresentasikan Forum Lenteng dan akumassa sebagai salah satu organisasi yang bergerak di scene dokumenter Asia dan internasional dalam forum diskusi “Asian Way Documentary”. Presentasi ini akan diselenggarakan pada Minggu, 25 September 2011.
turut bangga… 🙂
turut bangga…(2) 🙂
I constantly emailed this website post page to all my associates, for the reason that if like to
read it then my contacts will too.